Thursday, 24 April 2014

Menyimpulkan Isi Berita yang Didengar



            Berita ada 2 macam yaitu berita secara lisan dan tulisan.
1.      Mendefinisikan Berita
-          Berita disusun dengan menggunakan teknik piramida terbalik.
-          Secara piramida terbalik itu maksudnya adalah informasi berita disajikan pada paragraf pertama berita tersebut (kepala berita), sedangkan paragraf selanjutnya berisi penjelasan (ada dalam badan dan ekor berita).
-          Biasanya pertanyaan mengenai 5W dalam suatu berita dapat ditemukan jawabannya di paragraf pertama.
2.          Menyimpulkan Isi Berita yang Didengar dalam Beberapa Kalimat
-          Unsur-unsur dalam berita, yaitu:
1.      Apa (what) : apa yang di beritakan.
2.      Siapa (who) : siapa yang terlibat dalam berita tersebut.
3.      Di mana (where) : di mana berita tersebut terjadi.
4.      Kapan (when) : kapan peristiwa dalam berita tersebut terjadi.
5.      Mengapa (why) : mengapa peristiwa dalam berita tersebut bisa terjadi.
6.      Bagaimana (how) : bagaimana dampak dari peristiwa dalam berita tersebut.
-          Rumus dari unsur penyusunan sebuah berita adalah 5W+1H.
-          Berita yang sifatnya ringan hanya mengandung unsur apa, dimana, kapan, dan siapa.
-          Berita yang sifatnya investigasi, akan mengandung keenam unsur dari berita.
-         
                                                                           Pengertian dari unsur-unsur:

a.         Unsur apa (what), biasanya menunjukkan inti dari berita. Ciri kalimatnya kalimat berita.
b.        Unsur siapa (who), biasanya ditandai dengan kalimat yang menunjukkan objek seseorang.
c.         Unsur dimana (where), biasanya ditandai dengan kalimat yang menunjukkan tempat kejadian atau peristiwa tersebut terjadi.
d.        Unsur kapan (when), biasanya ditandai dengan kalimat yang menujukkan  waktu terjadinya suatu peristiwa.
e.         Unsur mengapa (why), biasanya ditandai dengan kalimat yang menyatakan alasan atau sebab dari suatu peristiwa.


0 comments:

Post a Comment